Kamis, 06 Desember 2012

SELAMAT SENJA DI PANGKAL MALAM

SELAMAT SENJA DI PANGKAL MALAM 
--sebuah ratapan kepada segerombol awan
PUISI Karya UDHO HENDRA

I

lekukan tubuh bongsormu nan menggumpal-gumpal
dengan konco-koncomu nan seulah
engkau meratap pada sebuah
silhuet nan terhimpit
geram surya
: di mana geramnya tatkala
engkau bergumam bahwa sang malam
dalam perjalanan menuju atmamu, wahai awan?
II
"sangat berat dan meringkik sang hujan hendak terjun ke bumi," pekikmu dengan warna suara kian memarau dan raut mulai memedih
dan
sekonyong-konyong engkau tak kuasa
lantas
ia melepas borgol sang hujan
III
selamat jalan hujan
jangan siksa penghuni bumi, bisikmu kecut
sambil mendekap malam
nan kian temaram


padang, dua puluh enam november dua ribu dua belas

Tidak ada komentar: